Kenali Gejala Kanker Sedini Mungkin


Kenapa banyaknya pasien penderita kanker yang tidak tertolong salah satunya adalah karena kurang paham nya akan gejala kanker yang sebenarnya sudah mereka alami dan rasakan. Gejala penyakit kanker yang sering kali tak Nampak secara nyata atau kasat mata membuat penderita nya seolah tertipu dengan kondisi fisik yang terlihat baik-baik saja. Itulah penting nya melakukan check up kesehatan secara rutin untuk mengetahui apakah kondisi tubuh dan semua organ vital kita dalam keadaan yang baik atau tidak. Dengan pengobatan sedini mungkin, kanker masih mungkin untuk disembuhkan dan Anda masih bisa berpeluang untuk hidup sehat kembali, 

Beberapa Gejala Kanker yang Sering Terjadi

Kanker bukanlah penyakit yang datang begitu saja tanpa ada sebab dan gejala yang ditunjukkan. Hanya saja gejala tersebut yang datang sering kali nyaris tersamarkan atau bahkan hanya seperti gejala penyakit ringan yang sering kita derita sehingga kita cenderung menganggap nya sepele. Pada kenyataannya, ada banyak sekali gejala kanker yang sebenarnya menunjukkan kepada kita bahwa kita sedang dihinggapi penyakit yang sangat mengerikan hanya saja gejala yang cenderung ringan tersebut membutuhkan pemeriksaan lebih lanjut untuk kemudian diketahui bahwa sel kanker sudah hidup di tubuh kita dengan subur. Gejala kanker yang perlu Anda waspadai dan perhatikan adalah:
  • Perubahan bentuk pada payudara wanita disertai dengan ruam, kemerahan, bengkak, adanya benjolan bahkan sampai keadaan puting masuk ke dalam dan kulit seperti kulit jeruk adalah salah satu gejala bahwa kanker payudara sudah Anda derita.
  • Adanya rasa nyeri yang luar biasa dan tak kunjung sembuh serta terjadi secara terus menerus pada bagian tubuh tertentu Anda adalah salah satu gejala bahwa sel kanker sudah ada di tubuh Anda
  • Perubahan pada testis Anda seperti menjadi kecil atau bahkan menjadi besar tidak bisa Anda sepelekan begitu saja.
  • Perhatikan bagian ketiak dan leher Anda apakah ada benjolan yang teraba atau bahkan pembengkakan yang Anda rasakan apalagi jika benjolan yang ada ukurannya semakin besar dan tidak kunjung hilang. Segera periksakan diri Anda karena itu gejala dari kanker getah bening.
  • Demam yang tak kunjung turun adalah salah satu gejala awal bahwa Anda mengidap kanker. 
  • Berat badan turun dengan drastis tanpa adanya diet yang Anda jalani serta tubuh menjadi lebih lesu dan tidak nafsu makan
  • Batuk yang tak sembuh lebih dari 2 minggu serta rasa kesulitan saat akan menelan makanan atau bahkan minuman
  • Keluarnya darah di tempat yang tidak wajah seperti muntah darah, kencing darah, buang air besar darah langsung saja ke dokter

Gejala kanker diatas hanya sebagian dari gejala yang banyak terjadi.