Kanker pankreas termasuk penyakit yang perlu diwaspadai karena dapat menjadi penyebab kematian. Di dalam tubuh manusia, pankreas merupakan salah satu organ penting yang berada dalam perut, tepatnya di bagian belakang bawah lambung. Pada pankreas terdapat sel eksokrin yang membentuk cairan pencernaan dan sel endokrin yang menghasilkan berupa hormon insulin yang nantinya berperan dalam mengatur gula darah. Tentunya, keberadaan pankreas sangat penting dalam kelangsungan proses di dalam tubuh. Karena itu, timbulnya penyakit yang menyerang pankreas akan merusak fungsi penting dari organ ini, apalagi jika penyakit itu berupa kanker yang mematikan. Kanker yang muncul pada diri seseorang menunjukkan bahwa terdapat sel kanker yang tengah berkembang dan biasanya akan menunjukkan suatu ciri-ciri tertentu.
Apa saja ciri-ciri kanker pankreas? Saat kanker ini pertama muncul, biasanya akan sulit dideteksi karena ciri-ciri yang ada mulai tampak ketika kanker telah berkembang. Ciri-ciri tersebut diantaranya yaitu akan muncul rasa sakit pada bagian perut yang menyebar ke punggung atas atau tengah. Sakit ini semakin terasa ketika makan atau berbaring. Selain itu, penderita kanker ini biasanya juga kehilangan nafsu makan, sehingga berat badan mulai menurun. Rasa mual juga akan muncul disertai dengan muntah-muntah. Pada kondisi ini perut akan terasa kembung. Hal lainnya yang mungkin muncul yaitu warna urin menjadi coklat gelap dan tinja tampak berwarna pucat. Kanker ini juga akan ditandai dengan peningkatan kadar gula darah karena penyakit ini mempengaruhi produksi insulin sehingga memunculkan resiko gangguan diabetes.
Pengobatan dan Langkah Menghindar Kanker Pankreas
Pengobatan untuk kanker pankreas tergolong tidak mudah, apalagi jika tidak segera ditangani saat kanker muncul. Masalahnya adalah tidak banyak yang segera menyadarinya ketika kanker ini muncul, Hal ini karena ciri-ciri atau gejala yang ada mulai dirasakan ketika kanker telah berkembang sehingga penyakit ini menjadi sulit disembuhkan. Dalam pengobatannya, dilakukan kemoterapi dan terapi radiasi agar sel kanker tidak menyebar pada organ lainnya. Saat sel kanker telah menyebar, tentunya hanya bisa dilakukan kemoterapi untuk membunuh dan menekan sel-sel kanker. Selain kemoterapi, tentunya juga bisa dilakukan pengobatan dengan alternatif lain seperti meminum obat-obatan tradisional atau herbal selama penggunaannya cukup teruji dan tidak berbahaya.
Bagaimana pun juga, penyakit berupa kanker bukanlah penyakit biasa yang mudah ditangani. Karena itu, melakukan pencegahan akan lebih baik daripada mengobati. Pencegahan yang dilakukan bertujuan agar sel kanker ini tidak menyerang pankreas sehingga Anda dapat terbebas dari penyakit ini. Langkah-langkah yang bisa dilakukan yaitu menghindari kebiasaan banyak merokok karena perokok berat memiliki resiko yang besar terkena kanker ini. Langkah selanjutnya adalah dengan berolahraga teratur dan memperbanyak konsumsi sayur, buah dan biji-bijian. Menjaga kesehatan dengan berat badan seimbang juga dianjurkan untuk mencegah berbagai penyakit, termasuk kanker pankreas.