Program atau cara diet cepat bukan hal yang mustahil untuk Anda lakukan. Diet yang berarti pengaturan pola makan ini, bukan hanya sekedar program penurunan berat badan saja. Salah satu tujuan diet pun dilakukan guna sebagai bagian dari program penyembuhan penyakit. Jadi, secara umum tujuan dilakukannya diet adalah untuk mendapatkan tubuh yang lebih sehat yang lebih sehat. Di samping banyak orang berpandangan langsing itu menarik, langsing itu juga sehat. Asalkan, Anda tepat memilih program diet untuk proses penurunan berat tersebut.
Cara Diet Cepat untuk Turunkan Berat Badan dan Resiko Penyakit
Tidak ada yang ingin memiliki tubuh gemuk. Gemuk dianggap mempersulit seseorang untuk tampil lebih menarik karena susahnya mendapatkan ukuran pakaian yang ideal. Selain itu, kelebihan berat badan juga menjadi salah satu pemicu timbulnya berbagai macam penyakit. Bahkan, penyakit-penyakit yang dipicu oleh kegemukan sifatnya banyak yang berat dan beresiko. Contohnya jantung dan diabetes.
Kesadaran untuk terhindari dari berbagai macam penyakit itulah yang saat ini memicu banyak orang untuk mulai mencoba berbagai macam cara diet cepat. Namun, cara cepat belum tentu tepat Anda ikuti jika programnya tidak menerapkan gaya hidup sehat. Diet tidak berarti Anda harus menghentikan asupan makanan. Di sini, Anda tetap harus makan dan menutrisi tubuh. Hanya saja, ada beberapa jenis makanan yang harus Anda kurangi porsinya atau ganti bahannya. Cepat artinya bukan instan. Tidak ada sesuatu yang dapat dihasilkan tanpa sebuah proses. Berat badan Anda akan cepat turun jika Anda melakukan cara cepat tersebut dengan rutin dan benar.
Makanan yang harus Anda perbanyak untuk cara diet cepat adalah jenis makanan yang berserat seperti sayuran dan buah. Serat berperan penting dalam proses pencernaan. Lemak jahat dan tidak berguna yang masuk ke dalam tubuh dengan adanya serat akan diikat. Lemak tidak akan menumpuk melainkan dibuang bersama kotoran. Untuk memenuhi kebutuhan serat selama proses diet, Anda pun dapat mengganti beras putih dengan beras merah atau dengan sereal gandum. Tubuh terbebas dari lemak jahat, terasa lebih ringan. Kurangi juga konsumsi makanan yang digoreng. Pilih memasak dengan cara dipanggang, dikukus, atau direbus untuk mendapatkan hasil makanan yang lebih baik bagi tubuh,
Pola makan Anda pun tidak perlu Anda kurangi waktunya. Anda bahkan bisa menambahkan jam makan Anda, seperti dari 3 menjadi 5 kali sehari. Namun, porsi makan harus sedikit. Usahakan memakannya pun sebelum Anda merasa lapar. Setelah makan, sebaiknya Anda tidak duduk diam apalagi sampai tidur-tiduran. Diet akan berhasil jika Anda mengimbanginya dengan aktivitas tubuh yang aktif khususnya olahraga. Baik dalam cara diet cepat maupun cara hidup sehat, olahraga rutin wajib Anda lakukan minimal 30 menit setiap hari.